Jumat, 13 Januari 2012

Pesantren Ummusshabri Kendari Ulang Tahun Ke- 38



Mengenang masa berdirinya pondok pesantren Ummusshabri Kendari sejak tahun 1973, selalu dirayakan setiap tahunnya. Sehari sebelum acara ramah-tamah tanggal 09 Januari 2012, semarak ulang tahun Ummusshabri diawali dengan pawai jalan santai bersama keluarga besar pesantren. Memancing ikan bersama pimpinan pondok dan pengasuh merupakan kegiatan unik yang turut meramaikan acara tersebut.


Kesederhanaan pimpinan pondok Ummusshabri Kendari bapak KH. Mursyiddin, M.HI (Kanan)

Upacara HUT-Ummusshabri ke- 38, tidak mengurangi semangat alumni untuk turut berpastisipasi. Kapolres kec. Poasia, Bapak Abu Yazid alumni tahun 80-an turut andil menjadi pemimpin Upacara. Pimpinan pesantren KH. Mursyiddin dalam amanatnya mengatakan bahwa “dahulu pesantren Ummusshabri merupakan pesantren modern, kini dengan ide kreatif untuk mengembangkan Ummusshabri kemudian menjadi pesantren Metropolitan Ummusshabri Kendari. Nantinya diharapkan tidak ketinggalan dengan laju perkembangan zaman dan kota Kendari pada khususnya, tentunya nilai religius dan Islami tetap menjadi dasar pijakan untuk mengembangkan Pesantren Metropolitan Ummusshabri Kendari”
Usai pelaksanaan Upacara HUT ke-38 dilanjutkan Acara Ramah Tamah. Kebahagiaan semakin terasa, karena Gubernur Sulawesi Tenggara, Bapak H. Nur Alam, SE. turut mengahadiri acara tersebut. Disela-sela kunjungannya beliau, memberikan sumbangan pembangunan untuk Pesantren Ummusshabri sebesar 100 juta rupiah.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Free Samples By Mail